Hari Terakhir Sidang Breivik di Norwegia

HILVERSUM (RNW) - Hari terakhir persidangan Anders Behring Breivik dimulai Jumat (22/06) dengan pernyataan dari pembelanya mengenai permintaan pembebasan bagi ekstrimis sayap kanan yang telah membunuh 77 orang di Norwegia Juli lalu.

Pengacara utama Breivik, Geir Lippestad membacakan argumen penutupnya pukul 9 pagi (0700 GMT) di pengadilan distrik Oslo.

Meskipun tidak ada kemungkinan bahwa Breivik akan dibebaskan, untuk alasan formalitas Lippestad tetap harus mengajukan permintaan tersebut karena Breivik telah menyatakan tidak bersalah, meskipun mengakui telah melakukan dua serangan berdarah pada 22 Juli.

Breivik telah menggunakan dalih "prinsip kebutuhan", menyatakan bahwa kedua serangan "memang kejam tapi perlu" untuk melindungi Norwegia dari "invasi Muslim".

Tak lama sebelum sidang dimulai, pengacara pembela lainnya, Vibeke Hein Baera, mengatakan Breivik sadar bahwa permintaan pembebasan "hanyalah formalitas yang tidak mungkin akan terwujud."

http://www.rnw.nl/bahasa-indonesia/b...medium=twitter

Pembelaan juga perlu kan:D
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...