IBM Sequioa Catat Rekor Baru Sebagai Komputer Super Tercepat di Dunia

[imagetag]

Amerika Serikat boleh berbangga setelah salah satu perusahaan teknologinya berhasil menciptakan komputer super cepat mengalahkan komputer buatan Jepang.

Seperti yang dikutip dari Daily Mail, Selasa (19/06/2012), komputer yang dinamakan Sequioa ini merupakan produk terbaru besutan perusahaan hardware IBM. Komputer ini resmi didaulat sebagai komputer tercepat di dunia melewati kecepatan komputer super asal Jepang, K Computer yang dibuat oleh Fujitsu.

Sequioa diklaim memiliki kinerja lebih tinggi dan konsumsi daya yang lebih efisien yaitu 16,32 petaflops atau sekitar 16 ribu triliun kalkulasi per detik dengan konsumsi daya hanya 7,09 megawatt. Dengan demikian, komputer ini memiliki kecepatan 1,55 kali lebih baik dibandingkan komputer buatan Fujitsu yang kini dimiliki China.

BBC melaporkan bahwa dalam satu jam, Sequioa bisa melakukan penghitungan super sulit yang bisa dilakukan oleh sekitar 6,7 miliar orang menggunakan kalkulator tangan selama 320 tahun.

Selengkapnya

Quote:

jaman makin edan, orang makin cerdas. semoga kemampuan dan kecerdasan itu bermanfaat bagi orang lain. ane tunggu itu komputer dateng ke Indonesia :angel
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...