Neneng tak selalu menang

Jakarta, Aktual.co — Status sebagai istri Bendahara Umum Partai Demokrat ternyata tidak lantas membuat Neneng Sri Wahyuni mudah memenangkan proyek tender di Kementrian. Neneng yang dijerat kasus korupsi akibat kiprahnya di PT Alfindo Nuratama Perakasa (ANP) ternyata juga pernah
kalah pada tender di Kementrian.

Dari data yang diperoleh Aktual.co tercatat Kementerian Kelautan dan Perikanan pernah menolak PT ANP. Kementerian yang dipimpin oleh politisi Golkar Fadel Muhammad ini menolak PT ANP pada proyek pengadaan alat laboratorium senilai pada bulan Februari 2011.

Bersaing dengan 12 perusahaan PT ANP kalah dengan PT Pirimbilo Permai. Namun dalam proyek ini PT ANP tidak sendiri. Dua perusahaan Nazaruddin yang lain yakni PT Naratindo Bangun Perkasa dan PT Buana Romasari Gemilang juga tersingkir di proyek senilai Rp18 miliar ini.

PT ANP juga tercatat kalah pada proyek di Kementerian Keuangan tahun 2011. Proyek pengadaan alat laboratorium itu dimenangkan oleh PT Graha Energi Delapan Mandiri dengan total proyek Rp3,6 miliar. Di Kementrian yang sama PT ANP juga tersingkir pada proyek senilai Rp90 miliar.

dokumenya: http://www.aktual.co/hukum/100053nen...-selalu-menang
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...